RariaMedia.com – Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) akhirnya memberikan klarifikasinya soal dugaan pemaksaan melepas jilbab bagi anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tahun ini.
Kepala BPIP, Yudian Wahyudi, menegaskan bahwa anggota Paskibraka perempuan tidak dipaksa melepaskan jilbabnya dalam rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun ke-79 RI.
Menurutnya, hal tersebut sudah sesuai dengan Keputusan Kepala BPIP No. 35 Tahun 2024 tentang Standar Pakaian, Atribut, dan Sikap Tampang Pasukan Pengibar Bendera Pusaka yang ia tanda tangani sendiri pada Senin (1/7/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“BPIP menegaskan bahwa tidak melakukan pemaksaan lepas jilbab,” tegas Yudian Wahyudi dalam keterangan di Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur, Rabu (14/8/2024).
Penulis : Rozanur Wahyu
Editor : Tony Fahrizal
Halaman : 1 2 Selanjutnya