RariaMedia.com – Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) Satryo Soemantri Brodjonegoro menegaskan bahwa penerima beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) tidak harus pulang ke Indonesia setelah selesai masa studi.
Menurut Satryo, pemerintah memberikan kebebasan bagi para penerima beasiswa LPDP untuk bisa berkarya di mana pun, termasuk bekerja di perusahaan yang baik di luar negeri.
“Kami memang memberi kesempatan mereka untuk berkarya di mana saja. Meskipun tidak pulang, tapi dia punya prestasi yang bagus, bekerja di perusahaan yang juga baik di luar negeri, atau menemukan inovasi. Kita bilang, Indonesia yang menemukan inovasi itu. Jadi, meskipun di luar negeri, kan masih Merah Putih,” ungkap Satryo setelah Rapat Tingkat Menteri di Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK), Jakarta Pusat, Selasa (5/11/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sebab, ia merasa lingkungan di Indonesia masih belum bisa mewadahi seluruh alumni beasiswa LPDP untuk berkarya secara optimal.
“Tidak harus, karena kita tidak bisa maksa dia pulang. Karena kita belum punya cukup tempat untuk mereka berkarya. Kasihan dia nanti, ilmunya tinggi, di sini tidak ada wadahnya. Lebih baik kamu teruskan ke sana saja, yang penting merah putih,” sambungnya.
Mendiktisaintek Satryo pun meminta masyarakat untuk tidak menganggap pemberian beasiswa LPDP sebagai sesuatu yang merugikan.
Penulis : Amanda Pradhitya Warman
Editor : Amanda Ramadhani
Halaman : 1 2 Selanjutnya