Food & Travel

6 Tempat Ngabuburit dan Berburu Takjil di Bogor

RariaMedia.com – Menunggu watu berbuka puasa atau ngabuburit di kota Bogor kamu bisa sekaligus berburu takjil di tempat-tempat tertentu.

Saat bulan Ramadhan, para pedagang di tempat-tempat favorit untuk wisata kuliner akan lebih banyak jumlahnya.

Menjelang sore hari berbagai stan makanan ramai menjajakan dagangannya. Mulai dari jajanan untuk takjil, hidangan utama, hingga kuliner khas Bogor dapat kamu temui di berbagai tempat rekomendasi kami berikut ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

1. Kawasan Air Mancur

Mayoritas kuliner di sini buka mulai sore hingga dini hari. Saat bulan Ramadhan, pedagang makanan lebih ramai dari hari biasanya.

Kawasan kuliner ini berlokasi di pertemuan antara Jalan Sudirman dan Jalan Ahmad Yani. Dari Istana Bogor, ambilah arah Jalan Jendral Sudirman. Sepanjang jalan itu hingga akhir bundaran bertuliskan “Air Mancur”, kamu bebas memilih berbagai jenis kuliner yang tentunya menggugah selera.

Berbagai makanan dijual di sini seperti Soto Kuning Bogor, bubur ayam, nasi goreng, martabak, sate padang, sate madura, hingga minuman khas di malam hari yakni bandrek, wedang, dan sekoteng.

Tak sulit menemukan tempat ibadah setelah berbuka. Tepat di sisi bundaran terdapat sebuah masjid besar yang bisa dipakai untuk kamu beribadah dengan nyaman.

2. Ruko Taman Yasmin

Tempat ini merupakan deretan ruko di sebuah perumahan. Meskipun wujudnya ruko, di bagian depannya berjajar puluhan tenda yang menjual makanan siap menggugah selera kamu.

Ada banyak jenis takjil, mulai dari aneka es, roti, dan jajanan pasar lainnya. Menjelang malam, giliran kuliner berat yang ramai seperti seafood, nasi uduk, nasi liwet, aneka bakaran, hingga kuliner dengan menu tradisional Sunda, Aceh, Betawi, dan Padang.

Untuk kamu yang datang dari luar kota seperti Jakarta, kawasan ini lebih mudah diakses dari pintu tol keluar Bogor Ringroad (BORR). Dari pintu keluar tol, hanya butuh waktu 10 menit perjalanan jika tanpa macet. Tepatnya berada di deretan ruko Taman Yasmin Sektor VI dengan ruko yang berderet sepanjang 200 meter.

 

3. Lapangan Sempur

Kawasan yang dulunya hanya sebuah lapangan sepak bola ini kini menjadi salah satu wahana rekreasi warga Kota Bogor terutama saat bulan puasa. Beragam wahana seperti skatepark, taman ekspresi, playground, hingga wahana panjat tebing ramai dinikmati pengunjung.

Page: 1 2

Rahmanji

Recent Posts

NPURE Healthy Fest 2024: Hadirkan Festival Skincare, Sport, dan Superfood

RariaMedia.com - Setelah sukses dengan Healthy Fest 2023, NPURE akan segera menyelenggarakan Healthy Fest 2024…

5 hari ago

Kevin Diks Resmi Jadi WNI, Bisa Perkuat Timnas saat Lawan Jepang?

RariaMedia.com - Kevin Diks resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah mengucapkan sumpah di Kedutaan…

1 minggu ago

Mendiktisaintek Tegaskan Penerima LPDP Tak Harus Pulang ke Indonesia

RariaMedia.com - Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) Satryo Soemantri Brodjonegoro menegaskan bahwa penerima…

2 minggu ago

Petinggi Gerindra Simon Aloysius Ditetapkan Jadi Dirut Pertamina

RariaMedia.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, resmi menetapkan petinggi Partai Gerindra,…

2 minggu ago

Wamenkeu Anggito Sebut Judi Online Berpotensi Dikenakan Pajak Penghasilan

RariaMedia.com - Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Anggito Abimanyu menyebut adanya potensi penerimaan negara berupa pajak…

2 minggu ago

ASUS Zenbook S 14 OLED Resmi Rilis, Ini Harga dan Spesifikasi Lengkapnya

RariaMedia.com - ASUS resmi memperkenalkan Zenbook S 14 OLED (UX5406) yang sekaligus menjadi laptop tipis…

2 minggu ago

This website uses cookies.