RariaMedia.com – Vierratale merupakan salah satu grup musik yang memiliki banyak peminat karena karya-karyanya. Meski demikian, Vierratale mengaku ingin lebih menjadi diri sendiri dengan merilis beberapa karya baru.
Hal tersebut disampaikan Vierratale dalam wawancaranya dengan RariaMedia.com di Yogyakarta pada Sabtu (19/11/2022). Menurut mereka, menjadi diri sendiri merupakan hal penting dalam berkarya di industri musik.
“Kami merasa menjadi diri sendiri itu penting dalam bermusik dan sekarang ini sudah saatnya kami menjadi diri sendiri di karya kami selanjutnya,” ungkap Widi yang merupakan Vokalis dari Vierratale.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Salah satu bentuk menjadi diri sendiri yang dilakukan adalah dengan me-remake salah satu lagu hits mereka yang berjudul “Semua Tentangmu” dalam versi orkestra.
“Semua Tentangmu” sendiri merupakan single mereka sendiri saat masih bernama Vierra dan di bawah naungan label lama mereka yaitu Musica Studios.
“Kita remake ‘Semua Tentangmu’ karena memang dulu belum pernah ada klipnya, jadi kita remake lagu itu dengan warna kita yang sekarang. Dulu kan kita masih ABG juga dan sekarang umurnya sudah nambah, jadi disesuaikan dengan zaman sekarang,” ungkap Raka selaku gitaris.
Page: 1 2
RariaMedia.com - Setelah sukses dengan Healthy Fest 2023, NPURE akan segera menyelenggarakan Healthy Fest 2024…
RariaMedia.com - Kevin Diks resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah mengucapkan sumpah di Kedutaan…
RariaMedia.com - Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) Satryo Soemantri Brodjonegoro menegaskan bahwa penerima…
RariaMedia.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, resmi menetapkan petinggi Partai Gerindra,…
RariaMedia.com - Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Anggito Abimanyu menyebut adanya potensi penerimaan negara berupa pajak…
RariaMedia.com - ASUS resmi memperkenalkan Zenbook S 14 OLED (UX5406) yang sekaligus menjadi laptop tipis…
This website uses cookies.