“Kita dikasih surprise yang enggak pernah kita bayangin. Ini pun kenapa kita bisa berjalan lagi karena awalnya kita dikasih satu event dan akhirnya berlanjut. Jadi kita mau memaksimalkan ini semua. Sebentar lagi kita juga mau menginjak umur 13 tahun, doakanlah,” ujar Rafael.
Bisma juga menambahkan, “Background story-nya sebenernya kita sempet manggung dadakan di Synchronize Festival 2019 dan dibarengin sama Oom Leo. Dari situ kita merasa bahwa ini menarik banget dan akhirnya kita bikin lagu baru juga yang judulnya ‘Jadi Milikku’ bersama Laleilmanino juga.”
Selain merilis single “Jadi Milikku”, SMASH juga mengungkapkan bahwa ke depannya mereka ingin menciptakan sesuatu yang baru lagi dan bisa didengarkan oleh seluruh penikmat musik di Tanah Air termasuk Smashblast. Namun, mereka belum bisa membocorkan rencana apa yang akan dilakukan dalam waktu dekat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Selain kita bertemu dengan Smashblast, kita juga ingin memberikan sesuat yang baru. Tapi mungkin kita akan berembuk dulu bareng-bareng, baiknya seperti apa, jadi ya doain aja yang terbaik buat kita,” tutup Rafael.
Penulis: Muhammad Indrajat Hardian
Editor: Rafi Muflih Rabbani
Halaman : 1 2