RariaMedia.com – Tidur seringkali menjadi masalah bagi kebanyakan orang yang memiliki pekerjaan super sibuk. Bahkan, orang yang memiliki kuantitas aktivitas sedang juga sering mengalami sulit tidur. Kalaupun bisa tidur cepat, di tengah malam biasanya kamu akan terbangun tanpa alasan yang jelas. Pola tidur seperti ini akan merusak kesehatan kamu.
Padahal, tidur malam yang nyenyak sangat penting bagi kesehatan kamu. Nah, untuk memperbaiki kebiasaan tidur, kamu bisa menggunakan 7 trik seperti dikutip dari Real Simple pada Minggu (16/9/2018).
1. Memiliki jadwal tidur dan bangun yang konsisten
Semua orang sibuk seringkali sulit untuk tidur pada waktu yang sama setiap harinya. Namun sangat penting baginya untuk menjaga irama tidur bangun setiap harinya, bahkan ketika akhir pekan. Ini menjadi awal bagi kamu untuk mendapatkan kebiasaan tidur lebih baik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
2. Matikan layar
Kebanyakan orang tidak bisa tidur karena terus menatap layar ponsel. Untuk mendapatkan tidur yang lebih nyenyak, matikan semua layar ponsel, televisi, bahkan tablet kamu. Cahaya biru dari layar menstimulasi otak kamu untuk tetap waspada.
Halaman : 1 2 Selanjutnya