Sebagai penunjang performa, smartphone ini memiliki baterai berkapasitas 4.500mAh yang mendukung teknologi fast charging. Galaxy A70 ini sendiri meluncur dengan Android 9 Pie yang dibalut tampilan antarmuka One UI.
Samsung Galaxy A70 tersedia dalam empat pilihan warna, yakni coral, blue, black, dan white. Namun, informasi soal ketersediaan dan harga remcananya baru akan diungkap pada 10 April mendatang.
Sebelumnya, Samsung juga merilis Galaxy seri A untuk pasar Indonesia, yakni Galaxy A30 dan Galaxy A50. Perangkat ini dijual masing-masing mulai dari Rp 3,399 juta untuk Galaxy A30 dan Rp 4,099 juta-Rp 4,899 juta untuk Galaxy A50.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Namun tak hanya itu saja, Samsung juga memastikan akan merilis smartphone seri A lain, yakni Galaxy A10 dan Galaxy A20 pada April mendatang.
“Nanti harganya akan diumumkan pada April,” kata Senior Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia Selvia Gofar saat merilis Galaxy A30 dan Galaxy A50 di Jakarta baru-baru ini.
Halaman : 1 2