Kelelahan sering kali merupakan salah satu gejala pertama dehidrasi. Dan jika sepanjang hari kamu hanya minum kopi dan minuman ringan, kemungkinan besar kamu mengalami dehidrasi. Minumlah air yang dingin dan segar karena dapat mengembalikan kesegaran tubuh, memperlancar sirkulasi, dan memberi energi. Rasa dingin yang menyegarkan juga akan membangunkan semangat.
7. Konsumsi vitamin
Penelitian di University of California di Berkeley menemukan, asam amino L-karnitin dan asam alpha-lipoic antioksidan dapat meningkatkan memori dan energi. Salah satunya dengan memperbaiki cara sel-sel tubuh menghasilkan energi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Bruce Ames, salah satu penulis penelitian dan seorang profesor biokimia dan biologi molekuler di Berkeley mengatakan, kamu dapat mengonsumsi multivitamin harian dan makan diet seimbang yang kaya buah dan sayuran berwarna.
8. Konsumsi makanan yang sehat
Makanan merupakan sumber energi bagi tubuh. Jadi memilih makanan yang sehat juga akan mempengaruhi semangat dan aktivitas seseorang. Terlalu banyak makan atau memilih makanan yang tak sehat, seperti gorengan dan makanan manis, justru membuat seseorang menjadi malas dan lamban.
Pilihlah makanan sehat dan konsumsilah di saat yang tepat. Untuk menjaga energi, kamu bisa makanan camilan sehat seperti segenggam kacang panggang, atau buah-buahan. Selain itu, yoghurt tanpa lemak ditaburi dengan biji rami juga bisa membuat camilan enak.
9. Peregangan dan olahraga
Berolahraga bukanlah kegiatan yang menghabiskan energi. Justru dengan berolahraga, tubuh akan makin kuat dan pikiran menjadi positif. Ini akan memunculkan semangat dan rasa percaya diri yang lebih.
Dengan peregangan dan olahraga, kamu mengaktifkan hampir setiap otot tubuh, serta mengirim darah yang kaya oksigen ke seluruh tubuh, menjadikan tubuh lebih bugar.
10. Bergaul dengan orang yang positif
Kamu tentu bisa merasakan mana teman yang membuatmu lebih gembira, semangat, dan positif, dan mana yang membuat kita jadi pesimis dan selalu berpikiran negatif. Coba data setiap hubungan yang kamu miliki.
Buat peringkat peringkat bagaimana hubungan itu membuat kamu berubah, dari 1 (bermasalah) hingga 5 (luar biasa). Hubungan buruk dikenal sebagai salah satu penguras energi. Buat catatan pada hubungan yang tidak menambahkan energi positif apa pun, dan segera menjauh.
Halaman : 1 2